BERTEPATAN DENGAN HARKITNAS KE-116, PASCASARJANA UHN SUGRIWA CETAK DOKTOR KE-138

Moment bersejarah kembali digelar oleh Pascasarjana UHN IGB Sugriwa Denpasar, bertepatan dengan Peringatan Harkitnas ke-116 digelar pula Sidang Ujian Terbuka Mahasiswa Program Doktor Ilmu Agama di Gedung Aula Pascasarjana Jln.Kenyeri dengan Promovendus Dr. I Made Danu Tirta, S.Sos., M.Ag.-Tupasca(nia)

Bagikan

DENPASAR-UHN SUGRIWA, Moment bersejarah kembali digelar oleh Pascasarjana UHN IGB Sugriwa Denpasar, bertepatan dengan Peringatan Harkitnas ke-116 digelar pula Sidang Ujian Terbuka Mahasiswa Program Doktor Ilmu Agama di Gedung Aula Pascasarjana Jln.Kenyeri dengan Promovendus Dr. I Made Danu Tirta, S.Sos., M.Ag.

Promovendus yang lahir di Br. Anyar, 6 Oktober 1995 ini mempresentasikan disertasinya dengan Judul: Teo-Ekologi di Pura Pasek Toh Jiwa Wanagiri, Desa Adat Wanagiri, Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg Kabupaten Tabanan.Ujian berlangsung secara hybrid dengan Dewan Penguji: Prof.Dr.Drs.I Nengah Duija.,M.Si( Promotor), Dr.Drs.I Nyoman Ananda.,M.Ag (Kopromotor), Prof.Dr.Dra.Relin D.E.,M.Ag, Dr.Drs.I Wayan Wastawa ,MA, Dr Dra Ni Nyoman Perni.,M.Pd, Prof.Dr.Drs.Ida Bagus Gede Candrawan.,M.Ag.,Dr.I Nyoman Alit Putrawan.,M Fil.H, Prof.Dr.Drs.I Putu Sudarma ,M.Hum.

Dr.Danu yang kesehariannya sebagai Penyuluh Agama Hindu Kementerian Agama RI Kabupaten Tabanan memaparkan bahwa: Pembertahanan teo-ekologi di Pura Pasek Toh Jiwa Wanagiri yang bertumpu pada sisi kultural berbasis teologi dan ideologi ekosentrisme sangat perlu dilestarikan karena merupakan spirit utama dan konstruksi kealamian alam yang menjadi ikonik di Pura Pasek Toh Jiwa Wanagiri.

Pria yang mengenyam Pendidikan S1 Penerangan Hindu di IHDN Denpasar, S2 Brahma Widya di IHDN Denpasar dengan lugas menjawab setiap pertanyaan dari Dewan Penguji sehingga berhasil Lulus dengan Predikat “Sangat Memuaskan” dan merupakan Doktor yang ke 138, Selamat dan Sukses kepada Promovendus ujar Civitas Pascasarjana menutup agenda pelaksanaan Ujian.-Tupasca(nia).

Search

Berita Terbaru

Berita Kampus

Artikel

Vidyottama Sanatana

International Journal of Hindu Science and Religious Studies (pISSN: 2550-0643 and eISSN: 2550-0651)

Artikel Ilmiah Prodi S3

Artikel Ilmiah Program Studi Ilmu Agama Pascasarjana UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar

Pengumuman